Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2021 “Bergerak dengan Hati, Pulihkan Pendidikan” 1

 

Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2021 “Bergerak dengan Hati, Pulihkan Pendidikan”

 

Peringatan HGN 2021 dengan mematuhi Prokes :        SMK Negeri 6 Padang melaksanakan

                                                                                         HGN ke-76  dengan penuh makna

 

SMK Negeri 6 Padang.– Diperingatinya Hari Guru Nasional  (HGN) setiap tanggal 25 Novemver  bersamaan dengan ulang tahun Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) memberikan makna  dan semangat bagi setiap insan pendidik. Memilih tema “Bergerak dengan Hati, Pulihkan Pendidikan” . Ditengah kondisi pandemi, namun semangat belajar tetap menyala dan kecerian belajar walaupun harus menjalani Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ). Peringatan tahun ini di awali dengan Upacara Bendara yang dipimpin langsung oleh Kepsek SMK Negeri 6 Padang, Dra. Sri Wirdani, M.Pd  dan dilanjutkan pemberian penghargaan kepada guru inspiratif  serta pemotongan kue serta pemberian bunga kepada seluruh guru pada hari kamis , 25 November 2021.

 

Upacara berjalan  dengan khidmat dan penuh rasa syukur dan termakasih atas semua usaha guru yang tetap berusaha membimbing ditengah pandemi seperti ini. Semarak perayaan HGN tahun ini    dapat dirasakan dengan kegiatan perlombaan yang diikuti oleh guru dan tenaga pendidik (GTK)   untuk memupuk rasa kekeluargaan dan kekompakkan serta terbentuknya karakter menghormati guru dan keakraban antara siswa dan guru.

 

Dengan dilaksanakan kegiatan HGN tahun ini ditengah kondisi Pandemi banyak terjadi perubahan salah satunya sekolah yang awalnya berlangsung tatap muka digantikan menjadi sekolah jarak jauh. Meskipun memanfaatkan tekonologi (internet) dan dapat dilaksanakan dimana saja, tetapi sentuhan guru tetap diperlukan khususnya untuk membentuk karakter peserta didik. Semoga pandemi ini segera berlalu  dan bisa kembali belajar secara normal (Web).